Cara Mudah Jaga Badan Tetap Sehat Dimusim Hujan
Tuesday, 7 April 2020
CaraMudah Jaga Badan Tetap Sehat Dimusim Hujan, dapat Anda lakukan tanpa harus mengeluarkan banyak biaya. Awal tahun ini, dihampir seluruh daerah mengalami banjir akibat curah hujan yang cukup besar dan lama. Tak sedikit pula penyakit yang timbul karenanya disamping bencana banjir yang melanda banyak
Pilek,
Flu, diare dan masih banyak lagi penyakit-penyakit yang biasa muncul kala musim
hujan. Walau seringkali dianggap remeh, tapi jika dibiarkan penyakit-penyakit
tersebut dapat berubah lebih berbahaya bagi tubuh. Apalagi jika kondisi badan
sedang tidak dalam kondisi prima, maka penyakit akan mudah menyerang.
Setiap
orang termasuk Anda pastilah tak ingin sakit, akan tetapi saat kondisi badan
tidak fit sakit mungkin saja dialami. Untuk itu Anda perlu jaga badanagar selalu dalam kondisi dan menghindari sakit saat musim hujan. Anda dapat
melakukan beberapa tips mudah agar terhindar dari sakit selama musin hujan.
·
Asupannutrisi yang seimbang.
Saat musim hujan tubuh harus
dalam kondisi prima, unutk itu diperlukan adanya asupan nutrisi yang seimbang
serta lengkap. Hal ini agar dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan memenuhi
kebutuhan gizi. Mengkonsumsi sayuran, buah-buahan serta yang mengandung
protein, serat vitamin, lemak, karbohidrat dan mineral.
·
Istirahat
yang cukup.
Setelah seharian beraktivitas
serta terkena hujan, badan tentunya membutuhkan istirahat. Selain agar esok
bangun dengan badan yang segar juga memberikan waktu tubuh untuk istirahat.
Apalagi dimusim hujan, badan cenderung rentan jika kurang istirahat.
Baca Juga : Agar Tubuh Tetap Sehat di Tengah Wabah Corona, Lakukan 5 Tips Ini
·
Selalu menyediakan payung.
Satu lagi cara jaga badan
tetap sehat saat musim hujan adalah dengan tubuh dan pakaian dalam kondisi
kering. Menyediakan payung saat bepergian kemana pun, karena hujan datang
sering tak terduga. Selalu membawa payung serta jaket yang cukup tebal atau pun
anti angin menjadi salah satu yang perlu Anda lakukan.
·
Perbanyak
minum air putih.
Memperbanyak minum untuk
menghindari dehidrasi bukan hanya pada saat kemarau atau panas saja. Pada saat
musim hujan pun, Anda harus mengkonsumsi air putih sebanyak 6 hingga 8 gelas
setiap harinya. Ada
baiknya Anda mengkonsumsi air hangat karena udara dingin yang terasa serta
membantu melancarkan sirkulasi darah.
·
Kurangimakan jajanan kaki lima.
Jajanan kaki lima memang sangat menggoda untuk dicoba,
akan tetapi justru harus dihindari. Makanan yang dijual ditempat terbuka
seperti cilok, cimol, gorengan rentan terkena debu, bakteri serta kotoran. Oleh
karena itu sebisa mungkin Anda menghindari jajanan tersebut agar terhindar dari
sakit.
·
Konsumsivitamin C yang cukup.
Memenuhi kebutuhan vitamin C
saat musim hujan sangatlah penting untuk daya tahan tubuh. Anda harus
memperbanyak asupan vitamin C dengan mengkonsumsi jeruk, pepaya, jambu biji,
stroberi atau pun brokoli. Dengan jaga badan yang sehat, maka dapat
terhindar dari penyakit.
RELATED:
·
Teh
herbal.
Meminum teh herbal hangat saat
musim hujan sangatlah baik kesehatan tubuh.
Jahe, kayu manis, kencur, daun mint dan cengkeh merupakan bahan-bahan
herbal yang dapat menjaga imunitas. Selain itu juga dapat menghangatkan tubuh,
membuatnya pun mudah dengan meraciknya sendiri.
Anda dapat membuat teh herbal
dengan cara merebus bahan-bahan tersebut atau memasukkannya ke dalam air panas.
Meminum teh herbal setiap hari, apalagi setelah basah karena air hujan.
Baca Juga : Ini Manfaat Air Rendaman Jahe yang Belum Banyak Orang Tahu
Itulah
beberapa cara agar Anda tetap dapat jaga
badan saat musim hujan, sehingga tak mudah terkena penyakit. Dengan
cara-cara diatas, Anda dapat melakukannya setiap hari tanpa perlu mengeluarkan
biaya banyak serta keluar dari rumah.